TANGERANGMERDEKA – Seorang kakek eks pengacara yang diviralkan telantar dengan kondisi lumpuh di Taman Gajah Tunggal, Kota Tangerang, kini sudah dibawa ke tempat asalnya, Pandeglang, Banten.
Hal itu diungkapkan Jajat Jafar, Kasi Rehabilitasi Sosial Eks Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial Dinsos Kota Tangerang, saat dikonfirmasi, Senin, 30 Januari 2023.
Dia menyebut, pihaknya telah menerjunkan Tim Reaksi Cepat Dinas Sosial Kota Tangerang untuk menindaklanjuti informasi kakek diviralkan telantar ini.
“Kami dapat beritanya pagi tadi. Tim juga sudah ke Taman Gajah,” ujarnya.
Menurutnya, setelah dicek di Taman Gajah Tunggal, seorang kakek diduga telantar ini tidak ada. Adapun berdasarkan informasi yang dihimpunnya, warga yang memviralkan kakek ini telah membawanya dengan taksi online ke Pandeglang.
“Sudah dibawa ke tempat asalnya. Dibawa yang memviralkan via Grab,” ungkapnya.
Meskipun demikian, kata Jajat, pihaknya masih terus berupaya menelusuri keberadaan kakek yang diviralkan telantar dengan kondisi lumpuh ini.
“Ini kita sedang telusuri. Kita sedang koordinasi dengan Dinsos Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Serang untuk keberadaannya saat ini,” katanya.
Diberitakan sebelumnya, viral di media sosial kisah seorang kakek asal Pandeglang telantar di Tangerang.
Cerita itu dibagikan oleh seorang mahasiswi yang mengaku menemukan seorang kakek dengan kondisi lumpuh di Taman Gajah Tunggal, Kota Tangerang.
Dalam video yang viral di Twitter, Senin, 30 Januari 2023, mahasiswi itu awalnya pulang dari kampusnya, lalu main ke Taman Gajah Tunggal.
“Eh ngeliat kakek2 tiduran lumayan lama disitu,” tulis keterangan dalam video yang diunggah @belanjasamaaku_ yang kini sudah dilihat 256.800 pengguna.
No Comments