TANGERANGSIBER.ID, (KOTA TANGERANG) – Dalam rangka HUT Kota Tangerang ke-29, Pemkot Tangerang bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Tangerang dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Tangerang menggelar acara Tasyakuran Hut Kota Tangerang ke-29 bersama para pemuka lintas agama Kota Tangerang.
n
Walikota Tangerang, Arief R. Wismansyah mengatakan, bahwa keberagaman di Kota Tangerang melahirkan nilai toleransi yang begitu besar di tengah masyarakat yang hidup berdampingan.
n
“29 tahun kota kita berdiri dengan begitu banyak perbedaan, namun ini menjadi kekuatan bagi Kota Tangerang terus tumbuh dengan rasa toleransi yang besar pula,” ujar Walikota Arief secara daring, Minggu (27/02/2022).
n
Arief mengatakan, agar diusia Kota Tangerang yang memasuki usia ke-29 tahun ini, seluruh umat beragama di Kota Tangerang dapat semakin mengedepankan kebersamaan dan kerukunan untuk saling bahu-membahu membangun Kota Tangerang.
n
“Dukungan dari seluruh pemuka agama menjadi komitmen bersama bahwa Kota Tangerang adalah benteng toleransi. Kita panjatkan doa terbaik untuk Kota Tangerang, semoga cita-cita kita mewujudkan Kota tangerang sehat dan berdaya saing dapat diraih bersama,” ucapnya.
n
Acara tasyakuran yang digelar secara daring dan luring dari Gedung MUI Kota Tangerang tersebut dihadiri oleh para perwakilan tokoh pemuka agama Kota Tangerang mulai dari tokoh agama Islam, Kristen, Katolik, Protestan, Hindu, Budha serta Konghuchu.(man/joe)
No Comments